BERITA

PENGALAMAN PERTAMA WISATA KE BALI

Hai, Nama lengkapku Refa dan aku biasa dipanggilan Refa. Saat ini, Aku belajar di SMA Islam AL Mizan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka. Saat ini aku duduk di kelas sepuluh. Aku berasal dari kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka. Aku akan menceritakan sedikit liburanku di Bali dan bersama teman-teman dari pondok pesantren Al Mizan Jatiwangi.

Pada hari senin, 03 Januari 2022, kami berangkat ke Bali menggunakan Bus. Sebelum kami berlibur ke Bali, sebenarnya kami melakukan ziarah terlebih dahulu ke wali songgo yang memakan waktu sekitar 5 hari. Lalu, pada hari sabtu kami melintasi selat Bali dengan menumpangi kapal peri.

Setiba di Bali, kami harus melewati verifikasi vaksin terlebih dahulu. Kami berada di Bali selama tiga hari dua malam. Rombingan Al Mizan, mengunjungi beberapa destinasi wisata. Pertama yang kami kunjungi adalah Tanah lot. Kemudian yang kedua, Tanjung Benoa, Pantai Pandawa serta pantai Kuta. Dan terakhir kami menonton pertunjukan kesenian Bali yaitu Tari Barong.

Tidak hanya itu, kami juga berziarah kebeberapa makam tokoh Islam di Bali dan mengunjungi tempat perbelanjaan oleh-oleh khas Bali.

Orang Bali, mayoritas beragama Hindu. Jadi, jangan heran kalau kalian menemukan sesajen-sesajen yang ada di Jalan, Pohon dan berbagai tempat lainnya.

Itu cerita singkat aku liburan di Bali. Sungguh pengalaman yang luar biasa dan sangat bermanfaat selain mengenal wisata religi juga bisa mengenal daerah Bali. 

PPDB Online 2024/2025

Pengunjung

NU Care - LazisNU

NU Care-LAZISNU Majalengka Salurkan 1000 Al-Qur’an dan Majmu Maulid Nabi ke Kampung-kampung

Kontak

Alamat :

Jl. Raya Timur No.1/456 Desa Ciborelang, Kec. Jatiwangi

Telepon :

0233884283 - -

Fax :

-

Email :

smaunggulanalmizan@gmail.com

Website :

https://www.smaunggulanalmizan.sch.id/

Media Sosial :

Absensi Online Guru